Kalau kamu pernah menonton variety show Korea, We Got Married, mungkin kamu pernah menemukan perayaan-perayaan cinta yang tampaknya hanya ada di Korea, seperti perayaan 22 hari, 100 hari, 200 hari, 222 hari, dll. Ternyata, selain hari-hari tersebut, masih banyak perayaan yang berhubungan dengan cinta di negara tersebut.
Saya pun teringat tentang artikel di majalah Advance, yang saya baca beberapa tahun lalu mengenai perayaan cinta tersebut.
Di Korea Selatan, setidaknya ada 21 hari per tahun yang ditujukan untuk merayakan cinta, dan bagi para pasangan untuk saling memberikan hadiah.
Melihat kesuksesan perayaan valentine di negara ini, perusahaan-perusahaan menemukan cara untuk menjual jasa dan produknya dengan kata kunci "cinta". Berkat strategi pemasaran dan promosi yang gencar, kini setiap tanggal 14 merupakan hari khusus bagi pasangan-pasangan.
Tanggal 14 Januari merupakan Diary Day, dimana pasangan-pasangan diharapkan saling memberikan hadiah berupa buku harian atau jurnal.
Seperti di Jepang, 14 Februari dirayakan sebagai valentine's day, sedangkan tanggal 14 Maret dikenal dengan White Day. Pada hari valentine sendiri, truk-truk tentara seringkali dikerahkan untuk mengantarkan hadiah coklat dari wanita yang pacar atau suaminya sedang bertugas di angkatan bersenjata.
Pada bulan April, tanggal 14 dirayakan sebagai Black Day, dan ditujukan bagi mereka yang belum berpasangan. Pada hari ini, para lajang nemyatakan statusnya sebagai pencari cinta dengan makan makanan berwarna hitam. Hidangan utama hari ini adalah mie dengan saus hitam kental. Mahasiswa-mahasiswa jomblo di universitas akan berkumpul dan makan bersama dengan harapan akan menemukan pasangan.
Untuk bulan Mei, ada Yellow Day Rose Day. Pada hari ini, para lajang berkumpul untuk mencari teman sambil makan kare. Mereka yang menemukan cinta pada hari itu biasanya saling memberi bunga mawar, dan entah mengapa disarankan memakai baju kuning.
Tanggal-tanggal 14 yang lain, beserta perayaan yang diasosiasikan kepada masing-masing tanggal tersebut, masih belum begitu dikenal. Tanggal 14 Agustus misalnya, dikenal sebagai Green Day,dimana para pasangan disarankan untuk berpakaian hijau-hijau kemudian berjalan-jalan di hutan sambil mengkonsumsi minuman yang dijual dalam botol-botol berwarna hijau. Pada silver day, para pasangan dapat dengan bebas meminta uang kepada teman-teman mereka untuk biaya kencan. Hadiah yang diberikan pada hari ini, umumnya terbuat dari perak.
Selain itu, ada satu hari perayaan yang dipengaruhi oleh satu jenis snack yang populer di Korea. Tanggal 11 November adalah Pepero Day. Pepero adalah biskuit bebentu pinsil yang dilapisi cokelat. Snack ini dibeli dalam jumlah besar dan saling diberikan oleh para pasangan di Korea sebagai tanda cinta.
Sumber: Advance vol 2/2006